Oleh-oleh Khas Tarakan Paling Kekinian, Murah, dan Tahan Lama – Ketika Anda berkunjung ke Kalimantan Utara kurang lengkap rasanya jika belum mencicipi berbagai jenis makanan olahannya. Selain camilan ringan, juga tersedia aneka oleh-oleh khas Tarakan lainnya berupa kerajinan tangan dan pernak pernik unik yang biasa diburu oleh para wisatawan lokal hingga mancanegara dengan berbagai macam jenis dan olahan tertentu.
Daftar Isi
Rekomendasi 20 Oleh-oleh Khas Tarakan
Terdapat banyak sekali ragam produk pangan olahan yang dapat dijadikan menjadi buah tangan untuk keluarga di rumah. Beberapa jenis cemilan dan minuman ini merupakan rekomendasi oleh-oleh khas Tarakan paling tepat bagi Anda. Karena produknya awet dan tahan lama sehingga tidak akan basi ketika dalam perjalanan berlangsung.
Abon Kepiting Soka Khas Tarakan
Merupakan salah satu produk unggulan dari Kalimantan Utara yang terbuat dari daging kepiting pilihan. Bahan-bahan dalam pembuatannya sendiri hampir sama dengan abon ayam atau daging. Yakni memakai campuran gula, garam dan bumbu rahasia lainnya agar rasanya menjadi gurih atau nikmat.
Artikel Terkait: Oleh-oleh Khas Bandung
Abon kepiting soka ini juga dijadikan sebagai oleh-oleh khas Nunukan. Karena pada daerah tersebut, stok daging sangat berlimpah sehingga membuat sebagian orang memanfaatkannya menjadi produk yang biasa disantap dengan nasi. Dari segi harga, dijual mulai dari Rp. 25.000 per kemasan di pasaran.
Dodol Rumput Laut Khas Tarakan
Kemudian produk selanjutnya ini memiliki banyak sekali manfaat baik bagi tubuh manusia. Salah satunya adalah memberikan nutrisi dan vitamin untuk perkembangan imun. Dari segi bentuk, sebetulnya hampir sama dengan dodol dari jawa barat atau tengah, yaitu berukuran sekitar satu hingga tiga centimeter.
Selain dapat ditemukan di Tarakan, dodol rumput laut juga biasanya banyak dijumpai menjadi oleh-oleh khas nunukan. Panganan olahan ini sering dibeli oleh para pelancong karena rasanya cukup unik dan berbeda dari lainnya. Sebab produk yang lain biasanya memakai rasa buah-buahan seperti jeruk.
Kopi Khas Tarakan
Selain makanan atau camilan olahan, juga terdapat produk lain yang berupa minuman. Biji kopinya ini diimpor langsung dari Negara Arab sehingga mempunyai aroma khas seperti rempah-rempah pada umumnya. Banyak wisatawan mencarinya untuk dijadikan sebagai buah tangan untuk sanak famili.
Kopi khas Tarakan ini dapat dengan mudah Anda temui di tempat atau pusat oleh-oleh. Tak hanya itu saja, juga banyak dijual oleh sebagian warga lokal yang mendiami perkampungan arab. Biasanya minuman kekinian tersebut dikemas dalam bentuk plastik berukuran kecil, sedang hingga besar.
Kepiting Soka Goreng Khas Tarakan
Merupakan jenis panganan olahan ciri khas Kalimantan utara yang bagian tubuhnya dapat dimakan semua. Yakni mulai dari daging sampai dengan cangkangnya sehingga produk ini memiliki keunikan tersendiri dibandingkan makanan lain. Untuk dapat membelinya, Anda bisa mengunjungi ke toko tertentu.
Kepiting soka goreng khas Tarakan ini biasanya dijual mulai dari harga Rp. 90.000. Biasanya Anda akan mendapatkan kurang lebih delapan sampai sembilan daging berukuran kecil hingga sedang. Dalam proses pembuatannya, memakai campuran tepung terigu, garam, air, hingga beberapa bumbu lainnya.
Amplang Bandeng Khas Tarakan
Produk Oleh-oleh khas Kalimantan yang satu ini dibuat dari jenis ikan pilihan berukuran besar. Selain itu juga ditambahkan dengan berbagai bahan pelengkap seperti lada, garam, tepung terigu, telur hingga masih banyak lagi campurannya. Kemudian adonan akan digoreng hingga berwarna kecoklatan.
Amplang Bandeng ini banyak diburu oleh para wisatawan karena kemasannya memakai bungkus plastik praktis sehingga mudah sekali untuk dibawa kemana-mana. Tidak hanya itu saja juga cocok sekali dijadikan sebagai oleh-oleh untuk keluarga, sanak saudara hingga para tetangga di rumah.
Udang Kering Khas Tarakan
Salah satu produk oleh-oleh khas Tarakan dari Kalimantan Utara ini menjadi cemilan ringan kekinian yang disukai para wisatawan. Karena sajian dagingnya berukuran pas, yakni tidak terlalu besar atau kecil. Dalam proses pembuatannya, daging akan dicampur dengan berbagai macam bahan tambahan.
Kemudian setelah itu produk digoreng dengan minyak panas sampai kering. Panganan ini memanfaatkan hasil laut kota Tarakan yang dikenal dengan produksi udang yang nelimpah. Untuk dapat mencicipi rasanya, Anda bisa membelinya langsung di tempat atau toko oleh-oleh seluruh wilayah Kalimantan.
Ikan Asin Kering Khas Tarakan
Selain olahan ikan bandeng, juga terdapat produk unggulan lainnya. Yakni berupa makanan ringan yang dapat dikonsumsi langsung atau menjadi tambahan pelengkap nasi. Karena dagingnya sangat lunak dan tidak memiliki duri banyak sehingga Anda tidak akan mengalami tersedak atau sakit tenggorokan.
Salah satu produk oleh-oleh khas Tarakan ini terbuat dari ikan pepija pilihan yang selanjutnya diolah menjadi panganan bercita rasa asin. Dalam segi harga, dijual cukup murah di pasar tradisional atau tempat khusus menjual buah tangan. Yakni sekitar Rp. 25.000 sampai dengan Rp. 30.000 per kemasan.
Lempok Cepedak Khas Tarakan
Makanan olahan bercita rasa manis ini terbuat dari buah pilihan yang berkualitas. Dalam proses pembuatannya, hampr sama dengan dodol yakni campuran bahan dimasak hingga adonannya mengental. Biasanya membutuhkan waktu sekitar satu sampai 2 jam agar bentuknya berubah menjadi lebih kenyal.
Lempok cepedak ini cocok sekali bagi orang-orang yang sedang menjalani program diet. Karena saat dimakan cukup mengenyangkan dan dapat dijadikan sebagai pengganti karbohidrat. Untuk membeli produk tersebut, Anda dapat mengunjungi langsung pasar tradisional atau pusat oleh-oleh khas Tarakan.
Kue Ciput Khas Tarakan
Kemudian produk kekinian selanjutnya yang sering diburu oleh para wisatawan adalah jenis makanan olahan bercita rasa unik. Yakni manis, gurih dan asin secara bersamaan. Panganan ringan tersebut memiliki bentuk hampir mirip dengan kue cum-cum, yaitu dibuat menyerupai cangkang siput.
Untuk dapat mencicipinya kue ciput secara langsung, Anda dapat menemukannya di Pasar Batu Tarakan. Selain bentuknya yang unik, tampilan panganan olahan pun cukup menarik. Yakni dibuat dari pastry roti, kemudian diisi dengan vla khusus pada bagian dalam. Lalu ditambahi dengan taburan kismis.
Sambal Tuday Khas Tarakan
Selain dari olahan kepiting dan rumput laut, juga terdapat produk lainnya yang sama-sama berasal dari perairan Kalimantan Utara. Makanan ini dibuat dari bahan dasar kerang pilihan dan campuran beberapa bahan seperti cabai merah besar, cabe rawit, gula, garam, hingga masih banyak lagi lainnya.
Sambal tuday merupakan salah satu produk oleh-oleh khas Tarakan yang rasanya pedas dan nikmat. Dalam proses pengemasannya, makanan olahan ini dibungkus menggunakan botol plastik berukuran kecil hingga sedang. Untuk membelinya, Anda dapat mengunjungi pusat wisata atau pasar tradisional.
Kopi Tana Tidung Khas Tarakan
Ketika Anda bosan membeli oleh-oleh dalam bentuk makanan olahan atau cemilan ringan, bisa mencoba alternatif lain berupa minuman unik yang memiliki banyak manfaat bagi tubuh. Salah satunya produk unggulan dari Kalimantan Utara ini dapat menambah stamina para laki-laki dewasa menjadi lebih kuat.
Kopi Tana Tidung ditanam di lahan khusus yang terletak di salah satu daerah bernama Malinau. Selain varian tersebut juga terdapat jenis lain seperti tipe jantan. Untuk bisa mencicipinya dapat langsung berkunjung ke pusat oleh-oleh khas Tarakan. Biasanya dijual mulai dari Rp. 40.000 sampai Rp. 55.000.
Kerupuk Kepiting Crispy Khas Tarakan
Lalu makanan olahan yang terakhir adalah jenis camilan ringan bercita rasa gurih, nikmat dan lezat. Panganan ini terbuat dari daging kepiting pilihan sehingga berstekstur renyah. Biasanya dibuat dengan berbagai varian seperti original, pedas manis, balado, asin, hingga masih banyak lagi macamnya.
Kerupuk kepiting crispi khas Tarakan ini sangat cocok dijadikan oleh-oleh untuk keluarga di rumah. Karena panganan tersebut dapat dikonsumsi semua bagiannya, mulai dari daging sampai dengan bagian cangkang. Sebab para pembuatnya memakai kepiting pilihan berjenis lunak dan tidak keras saat digigit.
Kerajinan Khas Kalimantan Utara yang Paling Banyak Diburu Wisatawan
Selain dalam bentuk minuman, panganan olahan dan camilan ringan, juga terdapat berbagai produk unggulan oleh-oleh khas Tarakan yang bisa Anda jadikan sebagai buah tangan khusus. Pilihannya pun tersedia dalam berbagai jenis atau ukuran. Beberapa rekomendasinya yakni sebagai berikut:
Peci Dayak Khas Tarakan
Merupakan salah satu kerajinan tangan yang mempunyai model cukup unik. Yakni berbentuk garis zig zag, lengkungan khusus hingga masih banyak lagi macamnya. Tidak hanya itu saja, produk ini dibuat dari anyaman bambu, benang dan tempelan pada bagian bagian bawahnya.
Biasanya produk oleh-oleh khas Tarakan ini bisa Anda temui dengan mudah di pasar induk atau traditional market lainnya. Karena tersedia dalam jumlah banyak dan pilihan warnanya pun beragam, seperti putih, hitam, campuran dua warna merah dan kuning.
Kaos Borneo Khas Tarakan
Salah satu produk unggulan ini dibuat dari bahan berkualitas tinggi seperti cotton combed, katun dan lain-lain sehingga ketika dipakai akan terasa nyaman. Selain itu juga cocok sekali dipakai di kegiatan luar lapangan atau cuaca panas karena materialnya dingin serta dapat menyerap keringat dengan baik.
Kaos khas Tarakan yang satu ini dapat Anda jadikan menjadi buah tangan. Sebab model bajunya memiki beragam motif. Seperti bentuk tulisan dari bahasa Kalimantan sehari-hari, gambar abstrak dan lain sebagainya. Untuk membelinya bisa mengunjungi langsung ke tempat atau pusat oleh-oleh terdekat.
Tas Khas Tarakan
Produk kerajinan selanjutnya ini memiliki desain yang sama dengan peci, yakni bermotif khas dayak. Biasanya sering diburu oleh para ibu-ibu atau kaum wanita untuk dijadikan sebagai oleh-oleh ke tetangga, keluarga dan saudara. Pilihan warnanya pun banyak mulai dari putih, merah dan hitam.
Tak hanya itu saja, bentuk tas khas Tarakan ini juga beragam. Anda dapat memakainya dengan model selendang atau lainnya. Produk unggulan Kalimantan utara ini bisa ditemukan di pasar tradisional batu, induk dan pusat oleh-oleh. Biasanya motifnya berbentuk kelopak bunga, kotak hingga garis lurus.
Kain Batik Khas Tarakan
Selain dalam bentuk peci dan tas, juga terdapat kerajinan unggulan lain yang berbentuk seperti lembaran kain. Biasanya produk tersebut dibuat dari bahan berkualitas tinggi sehingga ketika disentuh atau dipakai akan terasa lembut dan membuat pemakainya merasa senang.
Batik khas Tarakan ini memiliki motif cukup beragam. Selain itu pilihan warna dasar atau campurannya pun banyak, seperti hitam, merah, hijau dan masih banyak lagi lainnya. Produk kerajinan tersebut dapat Anda gunakan menjadi baju atau selendang khusus. Biasanya tersedia di hampir seluruh toko oleh-oleh.
Gantungan Kunci Khas Tarakan
Kemudian kerajinan kekinian lainnya yang sering dibeli oleh para wisatawan adalah berupa souvenir khusus. Bentuknya sendiri cukup memiliki motif beragam dan keberadaan produknya dapat Anda temukan di seluruh pasar tradisional atau pusat oleh-oleh.
Gantungan kunci khas Tarakan ini biasanya terbuat dari bahan kayu pilihan. Kemudian juga ditambahi dengan material pendukung lain seperti besi atau lonceng. Hal ini berguna agar kunci tidak mudah hilang dan terselip. Selain itu juga dapat dijadikan menjadi oajangan di dalam kamar atau ruangan rumah.
Dompet Etnik Khas Tarakan
Salah satu kerajinan dari Kalimantan utara ini dibuat dengan bentuk yang beragam. Mulai dari oval, lonjong, kotak, persegi panjang hingga masih banyak lagi jenisnya. Tidak hanya itu saja, juga memiliki motif yang hampir sama dengan peci khas dayak, lalu warnanya pun tersedia dalam banyak pilihan.
Misalnya coklat tua, terang, khaki, hitam, putih, kuning, merah tua dan lain sebagainya. Untuk membeli dompet etnik khas Tarakan ini, Anda dapat berkunjung langsung ke sentra tradisional atau toko oleh-oleh pusat. Biasanya produk dijual mulai dari Rp. 40.000 sampai dengan Rp. 60.000 per buah.
Perhiasan Khas Tarakan
Jika Anda jenuh dengan model dompet atau gantungan kunci, terdapat produk lain yang bisa dijadikan sebagai buah tangan untuk para keluarga atau saudara di rumah. Yakni berupa kerajinan batu mulia.
Perhiasan tersebut dibentuk sedemikan rupa hingga membuat warna dasar atau aslinya menjadi berkilau. Perhiasan khas Tarakan ini bisa dengan mudah Anda jumpai ketika hendak mengunjungi pasar tradisional seperti induk dan batu.
Karena tersedia banyak pilihan warna sehingga membuat para pengunjung atau wisatawan lainnya menjadi leluasa dalam memilih model hingga bentuk dari batu mulia tersebut.
Kerajinan Pedang Khas Tarakan
Lalu pernak pernik selanjutnya dari Kalimantan utara ialah berbentuk seperti senjata asli suku dayak. Biasanya banyak dibuat oleh pengrajin dengan menggunakan sistem pre order atau melewati pemesanan terlebih dahulu. Produk unik yang satu ini bisa Anda temui di tempat oleh-oleh terdekat.
Artikel Terkait: Oleh-oleh Khas Banyuwangi
Kerajinan pedang khas Tarakan ini cukup memiliki banyak peminat. Karena terbuat dari kayu dan besi pilihan. Tak hanya itu saja, juga memiliki motif unik di bagian pegangan bagian atasnya. Biasanya terdapat banyak ukiran sehingga membuat permukaannya menjadi bertekstur.
Aksesoris Khas Tarakan
Kemudian kerajian kekinian asal Kalimantan utara yang terakhir adalah berupa kalung dan gelang dengan banyak pilihan warna seperti coklat tua, hitam, biru dongker, abu-abu, merah dan masih banyak lagi jenis lainnya.
Selain itu motifnya pun tersedia dalam berbagau tampilan, misalnya polos, kotak, bentuk garis dan masih banyak lagi. Aksesoris khas Tarakan ini cocok sekali dijadikan buah tangan karena produknya kecil dan muat dipakai oleh berbagai kalangan usia.
Tempat Wisata di Banten Sebagai Opsi Liburan
Tempat Wisata di Banten Sebagai Opsi Liburan – Harus ada daftar tempat wisata di Banten [...]
10 Tempat Wisata di Papua yang Paling Terkenal
10 Tempat Wisata di Papua yang Paling Terkenal – Traveller, kamu pasti tahu Raja Ampat [...]
26 Comments
Tempat Wisata di Pandeglang Banten yang Wajib Dikunjungi
Tempat Wisata di Pandeglang Banten yang Wajib Dikunjungi – Tempat wisata di Pandeglang tak hanya [...]
40 Tempat Wisata Di Indonesia Paling Populer dan Bersejarah
40 Tempat Wisata Di Indonesia Paling Populer dan Bersejarah – Cara paling jitu untuk melepaskan [...]
20 Comments
Oleh-oleh Khas Bangka Belitung Paling Banyak Dicari
Oleh-oleh Khas Bangka Belitung Paling Banyak Dicari – Oleh-oleh khas Bangka Belitung sangat bervariasi antara [...]
10 Tempat Wisata Di Papua Barat Paling Indah Terpopuler
10 Tempat Wisata Di Papua Barat Paling Indah Terpopuler – Traveler, kalau membicarakan soal tempat [...]
13 Comments