Pantai Lovina

Kebanyakan pantai yang ada di wilayah Bali Utara memang berpasir hitam, namun untuk Pantai Lovina yang jaraknya ±10 km dari arah kota Singaraja memiliki pasir yang tidak terlalu hitam. Terletak di kawasan Buleleng, Bali, pantai ini menawarkan pesona alam yang sedikit berbeda dengan pantai lain yang ada di Pulau Bali. Karena memang pantai ini lebih dikenal dengan atraksi lumba-lumba yang membuat para pengunjung berdatangan ke pantai ini. Biasanya para lumba-lumba tersebut muncul pada pagi buta dan sore hari. Untuk dapat menyaksikan atraksi lumba-lumba, kita harus menyewa parahu nelayan yang sudah berjejer rapi di tepi pantai.

Biasanya pantai ini ramai dikunjungi pada pagi dan sore hari, apa lagi saat musim liburan tiba. Para pengunjung datang beramai-ramai ke pantai Lovina untuk menyaksikan atraksi lumba-lumba di tengah laut. Tak heran kalau di area parkir terlihat patung lumba-lumba yang cukup besar, sebagai simbol dari Pantai Lovina yang dikenal dengan atraksi lumba-lumbanya.

Berbeda dengan pantai-pantai lain yang ada di Pulau Bali, kalau pada siang hari pantai ini tidak terlalu ramai. Hanya beberapa pengunjung saja yang terlihat di seputaran pantai. Meski tak berpasir putih seperti pantai yang ada di wilayah Selatan, tetap saja ada wisatawan yang sedang berjemur dan pijat di tepi pantai seperti yang tim wisatakuliner.com jumpai ketika berada di Pantai Lovina.

Bagi mereka yang menyukai suasana yang tidak terlalu ramai, Pantai Lovina bisa dijadikan sebagai salah satu pilihan. Untuk masalah akomodasi tidak perlu khawatir, karena di sekitar pantai sudah banyak berdiri café-café, rumah makan dan juga hotel-hotel yang cukup nyaman sebagai tempat menginap dengan fasilitas yang beragam.

Sedangkan untuk masalah harga, hotel di kawasan pantai ini cukup terjangkau, mulai dari 200 ribuan ke atas. Sedangkan untuk fasilitasnya cukup setara dengan hotel bintang tiga. Kalau pun menginginkan fasilitas yang lebih bagus dan komplit lagi, disana juga ada hotel bertaraf nasional maupun internasional. Namun tetap dengan harga yang lebih murah jika dibandingkan dengan yang ada di wilayah kuta atau kawasan pantai berpasir putih.

Rate this post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *